Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Robinho Kesal Jadi Cadangan di Timnas Brasil


Striker Robinho, mengaku kesal saat dirinya dicoret dari starting lineup timnas Brasil di Piala Amerika 2011 dan karenanya, ia kini akan foKus untuk mempertahankan posisi sebagai starter hingga akhir turnamen tersebut.

Robinho dan para pemain Brasil lainnya tampil mengecewakan dalam laga perdana di fase grup melawan tim lemah Venezuela yang berakhir imbang tanpa gol. Buntutnya, pemain AC Milan itu didudukkan di bangku cadangan dalam laga berikutnya melawan Paraguay.

Tapi, pemain berusia 27 tahun itu kembali mendapat kesempatan menjadi starter dalam laga ketiga melawan Ekuador setelah formasi alternatif yang dipasang pelatih Mano Menezes melawan Paraguay juga mengecewakan dan hanya memetik hasil imbang 2-2.

Robinho pun tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut dan menampilkan sejumlah aksi impresif untuk membantu Brasil menang 2-0. Kini, bekas pemain Real Madrid dan Manchester City itu hapr pasti kembali dipasang sejak awal dalam laga perempat final kontra Paraguay, Minggu (17/7) atau Senin dini hari WIB.

“Saya tak suka berada di luar tim, tapi itu keputusan Mano (Menezes) dan saya harus menghormatinya. Seorang pemain yang merasa puas dengan hanya menjadi cadangan di tim nasional sama sekali tak pantas berada di tim nasional,” tegas Robinho.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar