Fabio Ceontrao akhirnya berhasil mewujudkan mimpinya bergabung dengan Real Madrid, setelah raksasa La Liga itu menebusnya dari klub Portugal, Benfica.
Coentrao resmi menandatangani kontrak bermain di Santiago Bernabeu selama enam tahun setelah lolos tes medis, Selasa (5/7/11).
Seperti pembelian besar lainnya, acara penandatanganan kontrak tersebut berlangsung dengan cukup istimewa. Presiden Real Madrid Florentino Perez langsung turun menyambutnya di ruang direksi di Stadion Santiago Bernabeu.
Masih dinukil dari RealMadrid.com, bek kiri Timnas Portugal tersebut dibawa berkeliling Santiago Bernabeu, termasuk ke ruangan kebanggaan Los Blancos, dimana didalamnya berjejer trofi yang telah direbut Madrid dari masa ke masa.
Bek berusia 23 tahun itu melihat langsung sembilan trofi, Piala Eropa dan Liga Champions, yang berderet di situ serta bukti penghargaan Madrid sebagai Klub Terbaik Abad ke-20.
Sebagai ‘mas kawin’, Madrid memberikan replika Stadion Santiago Bernabeu serta pena stylographic, dengan desain ujungnya yang klasik dilengkapi penampung tinta, yang membuat tulisan menjadi lebih bergaya klasik.
Dengan pena itu pula, Coentrao membubuhkan tanda tangannya di atas kontrak kerjanya selama enam tahun.
Untuk mendapatkan Coentrao, Los Blancos harus mengeluarkan uang sebesar 30 juta euro (Rp 370,5 miliar).
Dalam situs resminya, RealMadrid.com, tertulis, “Real Madrid C. F. dan SL Benfica telah mencapai kesepakatan untuk transfer pemain Portugal Fabio Coentrao ke klub Spanyol tersebut untuk enam musim ke depan.”
Tidak ada komentar:
Posting Komentar