Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Tidak Ada Kegagalan Di Kongres


Anggota Komite Normalisasi Joko Driyono menegaskan, kongres PSSI di Solo pada 30 Juni nanti tidak mempunyai toleransi kegagalan, dan optimistis ajang mencari ketua dan wakil ketua umum, serta anggota komite eksekutif [Exco] PSSI periode 2011-15 itu berjalan mulus.

Sebelumnya, Kelompok 78 pemilik suara yang mengusung George Toisutta dan Arifin Panigoro meminta agar pelaksanaan kongres dimajukan satu pekan lebih awal dari batas waktu yang diberikan FIFA.

Joko berharap semua pihak dapat mengikuti aturan kongres yang telah disusun. Joko menyatakan, kongres pada akhir bulan ini tidak memiliki toleransi kegagalan seperti yang terjadi dalam kongres 20 Mei lalu.

“Saya tidak dalam posisi mengomentari [keinginan Kelompok 78], karena Komite Normalisasi sudah menetapkan merujuk kepada keputusan FIFA. Silahkan diikuti, follow or not follow,” ujar Joko.

“Komite Normalisasi ingin membawa kongres menjadi suasana kongres organisasi olahraga dalam kondisi yang humanis dengan spirit kebersamaan serta kenyamanan. Kongres jangan menjadi lonceng kematian sepakbola.”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar