Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Pelatnas Timnas Diundur


Deputi bidang teknis Badan Tim Nasional [BTN] PSSI Iman Arif mengungkapkan, pelatnas tim nasional senior dan SEA Games dipastikan mengalami pengunduran jadwal dari agenda yang telah ditetapkan.

Iman bersama pelatih tim nasional Indonesia Alfred Riedl dan asisten pelatih Wolfgang Pikal hari ini bertemu dengan Komite Normalisasi di sekretariat PSSI mengenai sejumlah agenda yang berkaitan dengan timnas.

Dalam pertemuan tersebut, BTN PSSI mengungkapkan mengenai perubahan agenda pelatnas timnas senior dan SEA Games. Sebelumnya, pelatnas timnas senior dan U-23 akan dilakukan pada 24 Juni.

Namun dengan kondisi yang tidak menentu seperti sekarang, pelatnas terpaksa diundurkan menjadi 5 Juli menunggu hasil kongres PSSI yang digelar pada 30 Juni di Solo.

“Kami telah memutuskan untuk mengumpulkan pemain timnas senior dan U-23 yang disiapkan berlaga di SEA Games pada 5 Juli nanti, atau setelah kami mengetahui hasil kongres,” ungkap Iman.

Ditambahkan, berubahnya agenda pelatnas juga berimbas kepada rangkaian uji coba yang sebelumnya sudah disiapkan. Awalnya, timnas senior akan menghadapi Singapura pada 3 Juli, serta Thailand pada 6 dan 13 Juli.

“Dengan adanya perubahan ini, maka uji coba melawan Singapura dipastikan batal. Sedangkan pertandingan menghadapi Thailand masih akan dibahas lebih lanjut. Yang jelas, kita semua menunggu hasil kongres,” kata Iman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar