Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Boaz Puas Persipura Juara


Boaz Salossa, kapten tim Persipura Jayapura mengaku puas mengantar timnya menjuarai Liga Super Indonesia 2010-2011. Ia mengaku tak menghiraukan jika dirinya akan menjadi pencetak gol terbanyak selama kompetisi berlangsung.

"Saya tak berpikiran menjadi pencetak gol terbanyak, saya hanya memikirkan impian saya sebagai kapten tim telah membawa tim menjadi juara," kata Boaz Salossa, usai laga, Rabu, 8 Juni 2011.

Ia mengaku selama ini hanya menjalankan tugas sebagai pemain sekaligus sebagai kapten tim. Targetnya, menjadikan tim yang dipimpinnya menjadi juara komptisi. Atas kemenangan Persipura atas Persisam Samarinda yang sekalgus memawa Persipura juara, Boaz mengaku semua atas kehendak Tuhan. Ia juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Papua yang turut mendoakan Persipura menjadi juara liga dalam kompetisi tahun ini.

"Yang pertama, saya berterima kasih kepada Tuhan Yesus dan seluruh masyarakat Papua yang telah mendoakan kami, karena semua ini rencana Tuhan bukan rencana kami manusia," katanya.

Persipura memastikan menjadi juara kompetisi Indonesia Super Liga setelah mengalahkan Persisam Putra Samarinda di kandangnya, Stadion Segiri Samarinda Kalimantan Timur dengan skor akhir 1- 2. Boaz Salossa memang tak menyumnbang gol bagi timnya. Namun penampilan Boaz selama laga turut andil menentukan kemenangan bagi timnya.

Boaz sebenarnya berpeluang mencetak gola pada babak kedua. Ia sempat mengeluarkan tendangan kerasnya ke arah gawang Persisam Putra. Jika saja bola tak menyentuh tiang gawang, Boaz turut menyumbang gol.

Selama pertandingan berjalan, Boaz Salossa sering turun membantu barisan pertahanan. PAda saat menyerang, Boaz Salossa menjadi perhatian tim lawan dengan mengepungnya untuk menggagalkan serangan yang dibangun Persipura.

Boaz Salossa berpeluang besar meraih sepatu emas sebagai top scorer atau pencetak gol terbanyak. Tercatat Boaz telah menciptakn 20 gol selama kompetisi berjalan. Dibawahnya, Edward Junior Wilson dan Semen Padang dengan 16 gol.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar