Gagal di Pekanbaru dan Jakarta, PSSI masih diberi kesempatan untuk menggelar kongres sebelum 30 Juni. Setelah Malang, kota lain yang mungkin menjadi tuan rumah adalah Solo.
Wakil walikota Solo yang juga anggota Komite Normalisasi (KN), Hadi Rudyatmo, mengajukan kotanya untuk menghajat Kongres PSSI.
"Kita sudah sampaikan hal itu kepada Pak Agum (Gumelar, ketua KN – Red) ketika beliau hadir di Solo dalam final divisi utama lalu. Saat itu memang belum ada keputusan FIFA. Setelah FIFA memutuskan memberi kesempatan lagi digelar kongres, kita semakin pertegas bahwa Solo siap menjadi tuan rumah," ujar Rudy, Jumat (3/6/2011).
Rudy mengatakan Solo akan menjadi kota paling siap menggelar acara tersebut. Selain banyak lokasi atau hotel yang memadai, Solo juga sering menjadi ajang perhelatan persepakbolaan nasional.
"Banyak pertandingan besar dan bersejarah digelar di Solo. Bahkan partai-partai usiran pun sering digelar di sini. Ini menunjukkan bahwa kami telah berpengalaman dalam melaksanakan acara besar. Selain itu juga membuktikan bahwa Solo adalah lokasi paling netral untuk menggelar semua acara terkait persepakbolaan," ujarnya.
Selain itu Rudy juga menjanjikan pelaksanaan yang jauh lebih baik dibanding dua kongres lainnya yaitu di Pekanbaru dan di Jakarta yang akhirnya berakhir kisruh. Salah satu yang akan dilakukan panitia lokal nantinya, kata Rudy, memperketat tanda pengenal bagi seluruh peserta dan peninjau.
"Berkaca pada pengalaman sebelumnya, kami akan melakukan pengetatan ID Card. Sehingga benar-benar bisa dikenali secara jelas antara 101 pemegang suara, peninjau, dengan orang yang sekadar datang untuk melihat acara," tegasnya.
Sebelumnya, pemerintah melalui Menpora Andi Mallarangeng mengisyaratkan kemungkinan menggelar kongres tidak di Jakarta. Malang, yang menjadi tuan rumah Kongres Sepakbola Nasional (KSN) pada akhir Maret 2010, berpeluang pula menghajat kongres yang dimaksudkan untuk memilih ketua umum, wakil ketua umum, dan anggota Komite Eksekutif itu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar