Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Pemain LPI Boleh Main di SEA Games


Ketua Umum PSSI periode 2011-2015 Djohar Arifin Husin membuka pintu bagi para pemain Liga Primer Indonesia (LPI) untuk membela timnas Indonesia di ajang SEA Games.

Timnas U-23 Indonesia akan berpartisipasi dalam ajang kompetisi olahraga tertinggi di kawasan Asia Tenggara, SEA Games, pada bulan November nanti di Palembang.

Detik-detik menjelang berlangsungnya SEA Games, beberapa permasalahan menimpa kubu timnas, diantaranya terkait pendanaan.

Timnas Indonesia terancam batal berlaga di ajang SEA Games dikarenakan tidak memiliki dana. Bahkan hingga kini, Badan Tim Nasional (BTN) belum mendapat sepeser pun dana persiapan timnas selama melakukan Pelatnas.

Terkait hal itu, Djohar Arifin berjanji akan memberi perhatian khusus terhadap timnas Indonesia SEA Games.

“Untuk SEA Games, harus ada perhatian khusus. Sudah empat SEA Games kita (Indonesia) tak mendapatkan apapun,” ungkapnya.

Djohar juga menegaskan bahwa sebagai Ketua Umum PSSI dirinya membuka pintu bagi para pemain LPI untuk masuk dalam timnas Indonesia di ajang SEA Games.

“Seluruh pemain selama dia masih berstatus sebagai warga negara Indonesia boleh masuk timnas, termasuk pemain yang berlaga di LPI ataupun yang tidak punya klub sekalipun,” tegasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar