Pelatih Manchester City Roberto Mancini menilai saat ini timnya masih belum pantas untuk merengkuh gelar juara Liga Primer Inggris musim depan.
Menurut pelatih berkebangsaan Italia itu, alasan mengapa timnya belum siiap bersaing dengan para anggota big four lainnya dikarenakan pemain-pemain yang diinginkannya belum berhasil direkrut.
"Saat ini kami tidak siap untuk memburu gelar. Namun, mungkin dua minggu lagi kami akan siap. Saya pikir kami bisa mendapatkan pemain yang kami inginkan,” ungkapnya seperti dilansir Goal.
“Saya pikir dalam sepak bola apapun bisa terjadi, sepak bola cukup aneh. Jika kami ingin bersaing di semua kompetisi, kami harus memiliki pemain (yang diinginkan). Kami sedang bekerja untuk hal itu saat ini."
Menurut pemberitaan di Inggris, Mancini menginginkan tiga pemain baru di skuadnya. Salah satu nama yang diberitakan paling disukai Mancini adalah penyerang Atletico Madrid, Sergio Aguero.
"Tim seperti (Manchester) United dan Chelsea tidak perlu membeli enam pemain baru. Mereka mungkin hanya perlu dua atau tiga pemain baru dan mereka akan baik-baik saja. Bagi kami, situasinya berbeda dan sulit. Ini bisa menjadi musim terakhir kami (membutuhkan banyak pemain baru) seperti ini. Mungkin,” tandasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar