AC Milan akan berhadapan dengan Barcelona dalam penyisihan grup
Liga Champions pekan depan. Robinho yakin Milan mampu menaklukkan juara
bertahan Liga Champions itu.
Milan dan Barcelona
tergabung di grup H bersama BATE Borisov dan Viktoria Plzen. Baik Milan
dan Barca diunggulkan untuk melaju dari grup H.
"Ini akan menjadi
pertandingan yang sulit melawan tim terbaik di dunia. Laga perdana Liga
Champions melawan tim kuat seperti Barca akan menyenangkan," kata
Robinho seperti dilansir Football Italia.
"Ini adalah
pertandingan dimana semua pemain ingin ikut terlibat didalamnya. Menurut
pendapat saya, Milan memiliki peluang bagus untuk mengalahkan mereka."
Namun,
sebelum berhadapan dengan Barcelona, Milan harus melewati hadangan
Lazio di partai perdana Seri A, Jumat (9/9).
"Kami berharap
memulai musim ini dengan baik. Akan menjadi pertandingan yang sulit tapi
kami bermain di kandang dan memiliki sedikit keuntungan," tandasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar